Bekasi
(18/01), Crisis Center Pramuka Peduli Kwarnas telah mengirimkan perlengkapan
rescue Kit (Perahu karet, life jacket, pompa air) untuk membantu evakuasi
korban banjir di daerah bekasi selatan yang diserahkan oleh Kak Adi Pamungkas,
Annas Gerakan Pramuka Bidang Abdimas dan Siaga Bencana yang diterima langsung
Kak Endar, Sekretaris Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Bekasi. (Hd).
Crisis Center Pramuka Peduli Terima Sumbangan dari Taman Rekreasi
Wiladatika (TRW) untuk Korban Banjir
Jakarta (19/01), Crisis Center Pramuka Peduli Kwarnas
Gerakan Pramuka di Jalan Merdeka Timur No. 6 Jakarta sekaligus Posko Pramuka
Peduli Kwarnas untuk bencana banjir menerima sumbangan/ bantuan dari Taman
Rekreasi Wiladatika (TRW)-Cibubur berupa Mie istan, susu bayi, dan makanan
bayi. Bantuan ini akan didistibusikan bagi korban banjir di Jabodetabek. (Hd).
Crisis Center Pramuka Peduli Kwarnas Terima Sumbangan bagi Korban Banjir
Crisis Center Pramuka Peduli Kwarnas
Distribusi Bantuan Bagi Korban Banjir
Jakarta (19/01), Crisisi Center
Pramuka Peduli Kwarnas mendistribusikan bantuan bagi korban banjir ke RT 08
Kampung Melayu, Jatinegara-Jakarta Timur.
Bantuan ini
diprioritaskan bagi masyarakat yang belum terjangkau bantuan, karena itu
kita pilih korban banjir di RT 08, kampung Melayu-Jatinegara. informasi
ini merupakan koordinasi yang didapat dari satgas pramuka peduli
yang berpangakalan di gugusdepan 02191.02192, SMU 100, Kwarran Jatinegara dan
saka bhayangkara, Jatinegara yang sejak bencana banjir terjadi sudah buka posko
pramuka peduli.
Bantuan yang
disalurkan antara lain: air mineral, mie insant, popok bayi , susu UHT,
biskuit, kain sarung, selimut bayi. (Hd). [sumber berita: Humas Kwarnas]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar