Jakarta, (31/12). Walikota Jakarta Pusat, Bapak Saefullah membuka secara resmi “Satu hari yang Indah di sepanjang Ciliwung” di Kawasan pertokoan Pasar Baru, Jakarta Pusat.
Kegiatan Ciliwung Satu Aksi merupakan kegiatan utama karena diadakan pembersihan sungai Ciliwung secara serempak di 13 titik di wilayah provinsi DKI Jakarta, antara lain: Lenteng Agung, Tanjung Barat, Condet balekambang, Buluh, Tanjung (Cililitan), Muara Ciliwung, Rawa Jati, Cawang, Kampung Melayu, Menteng Tengulun, Bukit Duri, Pasar Baru, Johar Baru yang melibatkan 700 anggota Pramuka se-kwartir cabang DKI Jakarta.
Kegiatan bersama pembersihan sungai ciliwung di Pasar Baru antara lain dari Basarnas, TNI, kelompok senam Jantung Ibu-Ibu Sehat, komunitas pencinta Ciliwung, KPC, Pramuka kwarcab Jakarta Pusat dan Jakarta Utara, Forkabi Jakarta Pusat, Tagana Jakarta Pusat, Pemuda Pancasila, Karang Taruna, Jajaran Kodim 0501, Kapolres Jakarta Pusat.
“Di Jakarta Pusat sendiri kegiatan ini disebut Festival Ciliwung 2011 ditandai dengan kerjabakti di 3 (tiga) titik, yaitu Sawah Besar-Pasar baru, Joharbaru, Menteng Tenggulun”. Ungkap Saefullah.
“Kegiatan ini merupakan salah satu implementasi sinergi Pemerintah Kota Jakarta Pusat dengan masyarakat dan Instansi-instansi lain terutama dalam rangka memasuki musim penghujan yang dikhawatirkan terjadi bencana banjir mengingat bencana itu terjadi kapan saja, kita harus siap mengantisipasinya sebelum terjadi dan kita maksimal mungkin dapat mengatasi bila bencana itu terjadi,” tegas Saefullah.
“Saya berharap pula kegiatan ini dapat menjadi pendorong peranserta masyarakat dalam menjaga lingkungan sebagai bentuk antisipasi banjir”, Ungkap Saefullah
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang dalam hal ini Pemerintah Administrasi Jakarta Pusat bersama Jakarta Glue dan komunitas ciliwung mengadakan Festival Ciliwung 2011 yang mana dipusatkan di pertokoan pasar baru dan sepanjang sungai ciliwung.
Kegiatan ini sangat kreatif dan inovatif mengingat dalam pelaksanaan kegiatan dikemas dalam berbagai bentuk, seperti kerja bakti masal, lomba mewarnai antar TK dan PAUD se-kecamatan Sawah besar, atraksi sulap dan dongeng, marawis, serta kebersihan lingkungan dan berbagai kegiatan lainnya yang diakhiri dengan kembang api pesta rakyat pada saat pergantian tahun. (haerudin)
Sumber: Humas Kwarnas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar