Minggu, 11 November 2012

Maskot Raimuna Daerah XII Jawa Barat 2012

I.    BENTUK MASKOT
Maskot Raimuna Daerah XII Jawa Barat 2012 berbentuk karikatur maung siliwangi atau yang disebut “Simaung”. Simaung mengenakan pakaian lapangan dengan gaya yang muda dan mengikuti arah trend saat ini dengan posisi mengangkat kedua tangan dengan jari dekepalkan sebagai symbol semangat generasi pembaharu. Maskot ini mengartikan bahwa Pramuka Jawa Barat siap berraimuna bersama masyarakat untuk melangkah maju bersama pramuka.

II.   WARNA MASKOT
Warna Simaung identik dengan warna maung siliwangi yang di dominasi warna coklat dan hitam juga warna elemen logo raida yaitu,merah, kuning, hijau dan putih.
1.    Warna coklat menggambarkan sikap dan prilaku dewasa dalam tindakan dan perbuatan serta senantiasa bersikap sebagai seorang pemimpin
2.    Warna kuning menggambarkan jiwa muda yang dewasa dalam meraih tujuan dan cita-cita
3.    Warna hijau menggambarkan kerbersamaan, kekeluargaan, kesatuan, persatuan dan kemakmuran
4.    Warna hitam menggambarkan sikap pengabdian dan kedisiplinan



III.    MAKNA MASKOT

          NAMA MASKOT RAIMUNA DAERAH XII JAWA BARAT 2012
           “SIMAUNG”
1.    Makna
-          Simaung merupakan sebutan akrab rakyat Jawa Barat terhadap pengandaian sosok pemuda yang penuh dengan semangat.
-          Mempunyai karakter hidup sebagai seorang yang tangguh, penuh semangat, dinamis dan gagah.
-          Iket kepala yang terdapat khiasan batik logo raida sebagai kearifan lokal budaya sunda, bahwa pemuda jawa barat yang modern tapi tetap menunjung tinggi nilai budaya dan kearifan lokal.

2.    Gaya bahasa
-          Berwibawa
-          Ramah
-          Kuat
-          Tangguh
-          Aktif
-          Dinamis
-          Penuh Semangat
-          Kokoh
-          Gaul
-          Dan cinta budaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar